5 Cara Menghapus Cache di HP Oppo Paling Efektif

Gogon Tunjang

Cara Menghapus Cache di HP Oppo dengan Mudah

Biminasoft.com – Cache pada Android berfungsi untuk merekam data sebuah aplikasi yang telah terpasang di perangkat. Namun, data yang menumpuk justru dapat membuat ponsel lambat. Oleh karena itu, Anda perlu tahu bagaimana cara menghapus cache di HP Oppo dengan benar.

Dengan menghapus cache, maka ruang penyimpanan ponsel akan menjadi lebih lega. Cara tersebut kerap dilakukan ketika merasa performa handphone sudah terasa berat ketika membuka aplikasi. Terkait cara menghapusnya, ada berbagai metode yang bisa dilakukan.

Cara Ampuh Menghapus Cache di HP Oppo dengan Mudah

Cara Menghapus Cache di HP Oppo dengan Mudah

Berikut ini adalah beberapa cara menghapus cache di HP Oppo yang dapat Anda pilih. Silakan coba satu per satu hingga menemukan cara yang terbaik.

1. Menghapus cache browser

Browser paling banyak digunakan di ponsel Oppo adalah Google Chrome. Dalam durasi tertentu seperti satu minggu atau satu bulan, mungkin Anda akan sering membuka berbagai website menggunakan browser tersebut.

Pada awalnya, membuka website yang baru akan membutuhkan waktu. Namun, setelah itu akan terasa proses pembukaan halaman menjadi lebih cepat karena cache sudah tersimpan. Apabila data menumpuk dan ingin membersihkan, Anda bisa melakukan langkah-langkah berikut ini.

  • Buka browser Google Chrome
  • Klik ikon titik tiga di kanan atas
  • Klik menu Histori
  • Klik Hapus Data Browsing
  • Pilih Sepanjang Masa
  • Beri tanda centang pada bagian Cookie dan Data Situs
  • Tandai juga bagian Gambar dan File Cache
  • Klik tombol Hapus Data
  • Selesai

Apabila Anda menggunakan browser selain Google Chrome, silakan sesuaikan sendiri karena secara garis besar tetap sama. Silakan buka bagian histori di menu pengaturan. Jika masih merasa kebingungan, Anda dapat mencari tutorial melalui mesin pencarian online.

2. Menghapus data aplikasi tertentu

Selain browser, cache juga ditemui pada aplikasi yang terpasang di ponsel seperti Facebook, Instagram, YouTube, aplikasi chatting, hingga game. Apabila tidak segera dihapus, maka ada kemungkinan hal tersebut bisa menyebabkan ponsel menjadi lambat karena ruang penyimpanan hampir penuh.

Anda tidak perlu khawatir karena menghapusnya tidak akan menghilangkan data-data yang ada di aplikasi tersebut seperti informasi login dan sebagainya. Berikut adalah langkah-langkah menghapusnya.

  • Buka menu Pengaturan atau Settings
  • Klik menu Apps
  • Akan muncul daftar aplikasi yang terinstal
  • Buka satu aplikasi yang ingin dihapus datanya
  • Klik Penyimpanan atau Storage
  • Klik Clear Cache
  • Ulangi untuk aplikasi lainnya
  • Selesai

Perlu diketahui bahwa ketika memilih menu Penyimpanan atau Storage, Anda biasanya akan dihadapkan dengan beberapa pilihan seperti hapus data atau cache saja. Jika memilih hapus data, maka seluruh informasi login akan terhapus sehingga Anda perlu berhati-hati.

3. Melalui menu settings

Berikutnya, Anda juga bisa menghapus melalui menu pengaturan di ponsel. Meski begitu, ada kemungkinan terdapat perbedaan setiap tipe ponsel. Akan tetapi, perbedaan ini tidak akan terlalu jauh sehingga tinggal menyesuaikan saja. Berikut ini adalah langkah yang perlu dilakukan.

  • Buka menu Pengaturan atau Settings di ponsel
  • Klik menu Additional Settings
  • Klik Storage
  • Pilih Clean Storage
  • Klik tombol Safe to Clean
  • Pilih opsi untuk menghapus cache
  • Lakukan konfirmasi
  • Selesai

Setelah melakukan langkah di atas, maka cache di ponsel akan terhapus. Silakan periksa kembali apakah kinerja ponsel sudah mulai membaik atau menjadi lebih cepat.

4. Mengosongkan folder sampah

Folder trash atau sampah memiliki fungsi yang hampir sama dengan Recycle Bin pada komputer, yakni menyimpan file sementara sebelum dihapus. Jadi, ketika Anda menghapus sebuah file, dokumen tersebut belum benar-benar terhapus.

File ini harus dihapus dari folder sampah. Penghapusan file sampah ini akan membuat kinerja ponsel menjadi lebih ringan dan memori lega. Langkah-langkahnya juga cukup mudah, yakni seperti di bawah ini.

  • Buka File manager
  • Pilih folder Storage
  • Pilih media penyimpanan yang akan dikosongkan
  • Klik titik tiga yang terdapat di bagian atas kanan
  • Klik Trash
  • Pilih Empty
  • Selesai

Dengan melakukan cara tersebut, maka seluruh file di folder trash akan terhapus secara permanen. Oleh karena itu, cobalah untuk teliti dan pastikan sudah tidak lagi membutuhkannya.

5. Menggunakan aplikasi tambahan

Cara terakhir yang bisa digunakan adalah dengan aplikasi tambahan, yakni CC Cleaner. Mungkin beberapa orang sudah tidak asing dengan aplikasi tersebut karena kerap ditemui di PC atau komputer sebagai pembersih file.

Saat ini, CC Cleaner sudah bisa digunakan di ponsel Android dengan fungsi yang sama. Anda bisa menggunakannya untuk membersihkan cache yang menumpuk dan membuat performa ponsel melambat. CC Cleaner sudah diunduh lebih dari 100 juta pengguna dengan rating di atas 4,6 sehingga tidak perlu diragukan kualitasnya.

Selain menghapus data atau sampah pada ponsel, aplikasi ini juga dapat digunakan untuk menghemat baterai dan lain-lain. Untuk mengunduhnya, Anda bisa mendapatkan di Google Play Store secara gratis dengan mengetikkan CC Cleaner di kolom pencarian.

Setelah mengetahui cara menghapus cache di HP Oppo, kini Anda tidak perlu khawatir apabila ponsel tiba-tiba terasa lambat baik saat menjalankan aplikasi maupun menggunakan browser. Cukup pilih salah satu cara dan periksa apakah hasilnya terasa.

Apabila masalah tetap ada, silakan gunakan alternatif cara lain hingga menemukan hasil terbaik. Jadi, jangan terburu-buru untuk membawa ponsel ke tempat servis karena bisa jadi dengan cara tersebut masalah akan teratasi.

Related Posts

Tinggalkan komentar