Simak 2+ Cara Mematikan Talkback Oppo yang Terkunci

Takiro Waras

Cara Mematikan Talkback Oppo yang Terkunci

Biminasoft.com – Cara mematikan Talkback Oppo yang terkunci bisa dilakukan dengan beberapa cara melalui menu pengaturan. Perlu kamu ketahui bahwa hampir semua merek hp termasuk Oppo memiliki fitur Talkback.

Fitur talkback di hp android ini berfungsi untuk mempermudah pengguna berkebutuhan khusus seperti orang tunanetra untuk mengoperasikan hp.

Ketika fitur Talkback diaktifkan, maka pengguna bisa mendengarkan suara asisten google untuk memandu pengoperasian hp dengan lebih mudah.

Tetapi fitur talkback ini ketika ingin digunakan harus diaktifkan terlebih dahulu di menu pengaturan. Tetapi karena mungkin secara tidak sengaja kamu mengaktifkan fitur tersebut. Kamu merasa tidak nyaman menggunakan hp.

Jadi ketika kamu secara tidak sengaja mengaktifkan fitur talkback atau setelah menginstal aplikasi tertentu fitur talkback jadi aktif. Kamu pasti ingin mengetahui cara mematikan Talkback Oppo yang terkunci.

Apa Fungsi Fitur Talkback di HP Oppo?

Fitur Talkback di HP Oppo dan HP Android lainnya difungsikan untuk membantu pengguna hp android untuk mengeluarkan instruksi suara ketika pengguna menyentuh layar. Sehingga pengguna nantinya bisa berinterasi dan mengoperasikan hp oppo dengan lebih mudah dengan instruksi suara.

Seperti yang telah dijelaskan diatas, sebenarnya fungsi talkback ini difungsikan untuk penyandang disabilitas seperti orang tuna netra. Dimana fungsi utamanya untuk membantu pengguna tuna netra untuk membaca konten yang ada di hp.

Mengapa Fitur Talkback Harus Dinonaktifkan?

Jika kamu menggunakan hp oppo dan secara tidak sengaja fitur ini aktif. Maka saat layar hp disentuh maka akan ada suara google assistant yang muncul.

Bagi kebanyakan pengguna, ketika fitur ini aktif akan sangat menganggu. Apalagi ketika pengguna ingin menggunakan hp dengan normal seperti biasanya.

Ada beberapa penyebab fitur talkback di hp oppo aktif sendiri, seperti tidak sengaja menekan kedua tombol volume secara bersamaan selama 3 detik. Karena ketika kedua tombol volume tertekan bersamaan selama 3 detik, maka fitur talkback di hp oppo akan diaktifkan.

Atau penyebab lainnya bisa dikarenakan kamu baru menginstal sebuah aplikasi. Dan aplikasi tersebut meminta izin mengaktifkan fitur talkback dan kamu mengizinkannya.

Karena fitur talkback dibuat khusus untuk pengguna dengan kebutuhan khusus. Maka pengguna biasa akan merasa kurang nyaman menggunakan hp ketika fitur ini aktif. Lalu apakah ada cara mematikan talkback oppo yang terkunci?

Cara Mematikan Talkback OPPO Melalui Menu Pengaturan

Untuk menonaktifkan fitur talkback yang secara tidak sengaja aktif di hp OPPO. Kamu bisa mematikan fitur talkback melalui menu Pengaturan hp OPPO, langkahnya adalah sebagai berikut :

  1. Pertama silahkan kamu masuk ke menu Pengaturan/Setting di HP Oppo
  2. Pada menu Pengaturan kamu silahkan pilih menu Pengaturan Tambahan
  3. Selanjutnya kamu masuk ke menu Bebas Halangan
  4. Lalu kamu tap 2 kali pada menu Talkback
  5. Setelah itu, kamu tinggal hilangkan tanda Centang

Setelah kamu menerapkan langkah diatas, maka fitur talkback di hp oppo telah berhasil untuk di nonaktifkan.

Cara Mematikan Talkback Oppo Reno 6 atau Reno 7

Perlu kamu ketahui bahwa untuk mematikan talkback Oppo terutama Oppo Reno6 dan Reno7 berbeda dengan langkah yang telah dijelaskan diatas.

Jadi untuk pengguna HP OPPO Reno6 dan Reno7, ketika fitur Talkback telah diaktifkan untuk menggulir menu harus menggunakan 2 jari dan untuk memilih menu harus tap sebanyak 2 kali.

  1. Langkah pertama silahkan kamu masuk ke menu Pengaturan di HP Oppo Reno6/Reno7
  2. Setelah itu, masuk ke menu Pengaturan Sistem
  3. Selanjutnya kamu pilih Aksebilitas dan kamu tap sebanyak 2 kali pada bagian tab Penglihatan
  4. Langkah berikutnya kamu masuk ke menu Talkback
  5. Lalu kamu nonaktifkan pada bagian pintasan, dan talkback
  6. Setelah itu, fitur talkback akan dinonaktifkan di hp Oppo Reno6 atau Reno7.

Jadi itulah cara menonaktifkan fitur talkback untuk pengguna hp Oppo Reno6 dan Reno7. Pengguna hp seri Reno harus menerapkan langkah diatas agar bisa menggunakan hp dengan normal.

Lalu Bagaimana Cara Mematikan Talkback Oppo yang Terkunci?

Jika kamu ingin mematikan talkback oppo saat hp dalam keadaan terkunci. Maka kamu tidak akan bisa membuka hp hanya dengan menggunakan 1 jari.

Cara membuka kunci hp oppo yang aktif fitur talkbacknya adalah dengan menggesekan jari ke atas atau ke bawah menggunakan 2 jari.

Setelah kamu berhasil membuka kunci layar hp yang aktif fitur talkbacknya. Maka kamu silahkan terapkan 2 cara mematikan talkback di hp oppo yang telah kami jelaskan diatas.

Kesimpulan

Itulah tadi beberapa cara mematikan talkback oppo yang bisa kamu terapkan ketika kamu tidak sengaja mengaktifkan fitur ini. Yang perlu kamu lakukan untuk menonaktifkan fitur talkback, kamu harus menggunakan melakukan swiper dengan 2 jari atau tap 2 kali ketika ingin memilih aplikasi atau menu agar perintah suara google assistant tidak aktif saat hp dioperasikan.

Related Posts

Tinggalkan komentar