Cara Membuat 2 Layar di HP OPPO Tanpa Aplikasi

Gogon Tunjang

Cara Membuat 2 Layar di HP OPPO Tanpa Aplikasi

Biminasoft.com – Mengetahui tentang cara membuat 2 layar di HP OPPO mungkin dapat berguna untuk Anda. Pasalnya fitur tersebut dapat membuat pengguna dapat melihat dua aplikasi yang dijalankan dalam satu layar bersamaan.

Hal ini membuat Anda bisa melakukan multitasking tanpa harus repot membuka aplikasi secara bergantian. Namun ternyata adanya fitur tersebut belum begitu dipahami dan dimanfaatkan dengan baik oleh para penggunanya.

Lalu, seperti apakah cara untuk dapat membuat ponsel OPPO menjadi dua layar atau split screen tersebut? Untuk mengetahui bagaimana caranya, langsung saja Anda simak pada pembahasan berikut ini.

Apa itu Fitur Split Screen?

Apa itu Fitur Split Screen

Split screen merupakan fitur pada HP yang dapat membuat Anda membuka dua aplikasi secara bersamaan di dalam satu layar. Sebagai contohnya, dengan fitur tersebut, Anda dapat membuka YouTube sambil melakukan chatting lewat WhatsApp.

Khusus pada merek ponsel OPPO, fitur tersebut umumnya hanya ditemukan pada varian keluaran terbaru. Pada versi lamanya, mungkin cuma beberapa saja yang sudah dibekali dengan fitur pemisah layar ini.

Kehadiran dari fitur ini tentu dapat memudahkan pengguna yang ingin melakukan multitasking. Oleh karena layarnya dapat terbagi dua, maka pekerjaan multitasking akan menjadi lebih mudah untuk dilakukan.

Menariknya, ukuran atau proporsi dari tampilan multitasking aplikasinya tersebut dapat diatur sesuai keinginan. Jadi, Anda dapat mengatur dengan ukuran sama atau membuat salah satu bagian layarnya mempunyai ukuran lebih kecil.

Cara Membuat 2 Layar di HP OPPO Tanpa Aplikasi

Cara Membuat 2 Layar di HP OPPO Tanpa Aplikasi

Sebenarnya, membuat 2 layar di HP OPPO ini bisa dilakukan dengan berbagai macam cara. Hal tersebut bisa dilakukan menggunakan aplikasi tambahan ataupun memanfaatkan fitur yang memang telah tersedia di HP.

Cara paling mudah tentu adalah dengan memanfaatkan fitur yang tersedia. Nah, untuk cara dan langkah-langkah membuat screen OPPO jadi terbelah dua, Anda dapat simak ulasan selengkapnya di bawah ini.

1. Menggunakan Recent Button

Cara pertama yang dapat Anda gunakan untuk mengaktifkan split layar ini adalah menggunakan recent Apps Button. Penggunaannya kurang lebih hanya dengan menekan tombol tersebut beberapa saat dan otomatis screen akan menjadi dua bagian.

Apabila untuk cara ini HP belum bisa support, maka dapat mencoba alternatif cara lainnya berikut ini

  • Pertama, tekan tombol recent app untuk masuk ke mode multitasking
  • Setelah itu, tap di bagian titik tiga
  • Pilih “Split Screen” untuk dapat melakukan pembagian layar
  • Jika sudah, pilihlah aplikasi kedua yang akan di-split
  • Selesai

Menggunakan recent button ini termasuk sangat mudah untuk mengaktifkan mode split layar. Mungkin pada beberapa versi ponsel OPPO, terdapat perbedaan tampilan pada menu recent app tersebut tetapi secara fungsi tetaplah sama.

2. Gunakan Usap Tiga Jari

Selain melalui recent apps mode, pengguna juga bisa melakukan pemisahan screen untuk multitasking dengan metode usap tiga jari. Cara tersebut sangat mudah sekali untuk dilakukan karena tidak membutuhkan akses ke menu pengaturan atau semacamnya.

Akan tetapi, fitur tersebut baru bisa digunakan setelah diaktifkan terlebih dahulu. Untuk informasi lengkap bagaimana penggunaan fitur usap tiga jarinya, Anda bisa lihat langkah-langkahnya berikut ini.

  • Pertama, masuk ke bagian menu pengaturan HP
  • Setelah itu, pilih menu “Split Screen” atau “Layar Belah”
  • Lalu aktifkan fitur usap ke atas dengan tiga jari.
  • Jika sudah aktif, lakukan swipe atau usap layar ke arah atas dengan 3 jari.
  • Selanjutnya, mode layar terbagi akan aktif.
  • Pilih aplikasi kedua untuk dibuka pada layar belah.
  • Selesai

Langkah ini secara umum terlihat lebih praktis karena hanya memerlukan usap saja untuk mengaktifkannya. Bagi yang ingin langkah simpel dan sederhana untuk split layar, bisa mencoba memakai metode ini.

3. Lewat Smart Sidebar

Metode lain untuk dapat membuat layar di HP jadi 2 layar tanpa menggunakan aplikasi adalah dengan memanfaatkan smart sidebar. Untuk langkah-langkah penggunaannya, ikutilah penjelasan caranya di bawah ini.

  • Bukalah setting HP
  • Lalu, tap pada bagian menu “Convenience Tools”
  • Setelah itu, pilih “Smart Sidebar”
  • Aktifkan fitur tersebut dan pada bagian layar kanan akan muncul garis
  • Jika sudah, tarik garis di bagian pinggir layar tadi.
  • Saat smart sidebar sudah dibuka, pilihlah aplikasi dan drag keluar panel
  • Selanjutnya, layar otomatis akan terbelah 2.
  • Kemudian, lanjut pilih aplikasi kedua dan drag
  • Selesai

Metode di atas dapat digunakan apabila kedua cara sebelumnya tidak berhasil atau belum support. Secara umum, langkah ini memang lebih panjang, namun untuk hasilnya kurang lebih sama seperti metode sebelumnya.

Berbagai macam cara membuat 2 layar di HP OPPO di atas tentu sangat mudah dilakukan karena tanpa aplikasi tambahan. Jadi, cukup dengan bermodalkan fitur bawaan, layar OPPO sudah dapat dibuat menjadi split sesuai kebutuhan.

Adanya fitur tersebut dapat membuat proses multitasking di HP jadi lebih nyaman. Semoga informasi di atas dapat bermanfaat dan membantu Anda dalam memanfaatkan semua fitur OPPO dengan optimal.

Related Posts

Tinggalkan komentar